Social Items



Banyuwangi Festival 2020 telah resmi diluncurkan pada hari Rabo, 8 Januari lalu di Balairiung Soesilo Soedarman, Jakarta. Diresmikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio dan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

Sepanjang tahun ini, Banyuwangi  akan dihiasi dengan 123 event. Lebih banyak dari tahun sebelumnya yang hanya 99 event.

Agenda tahunan ini memang telah digelar sejak tahun 2012. Salah satu tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Dan terbukti bahwa di dalam agenda Banyuwangi Festival 2020 ini terdapat event hasil inisiatif dari sebagian warga .

Sebagian kegiatan masih mengangkat tema-tema yang masih banyak diminati terutama oleh kaum milenial. Mulai dari seni budaya, kuliner, sport tourism, industri kreatif, hingga potensi daerah.

Tahun ini telah disiapkan setidaknya ada 30 event yang baru. Seperti Jaranan Buto Milenial, Wongsorejo Corn Festival, Bluefire Ijen Chalenge, Kaliploso Horti Carnival, Women Cycling Chalenge, Banyuwangi Writers Festival, Banyuwangi International Geopark Walk.

jadwal-banyuwangi-festival-2020
Jadwal Banyuwangi Festival 2020
Sejumlah event yang masih rutin digelar setiap tahun diantaranya Banyuwangi Art Week, Gintangan Bamboo Festival, Tumpeng Sewu, Festival Toilet Bersih, Bangsring Underwater Festival, dll.

Demi meningkatkan usaha warung masyarakat dan mengangkat kuliner asli Banyuwangi, kembali akan diadakan dan bahkan lebih banyak dari tahun sebelumnya. Mulai dari Festival Pasar Wisata Kuliner, Banyuwangi Culinary Festival, Muncar Food Festival, Oling River Food, Alas Purwo Food Festival, Chocolate Food Festival, Festival Doyan Makan Ikan, Hingga Kuwung Culinary Festival.

Bagi Anda penggemar musik, nantikan Festival Musik Anak Negeri, Festival Musik Islam, Banyuwangi Agro Music Festival, Chocolate Jazz Festival, Student Jazz Festival, atau event yang paling banyak ditunggu yaitu Banyuwangi Jazz Festival.

Untuk berpergian dari Surabaya ke Banyuwangi, selalu gunakan layanan jasa kami --> Travel Banyuwangi - Surabaya PP

Beberapa event seperti Agribusiness Start-Up Competition, Festival Film Pendek, Festival Video Kreatif, Banyuwangi Painting & Photography Exhbition, dan sebuah event baru yaitu Decoration Vehicle telah diagendakan untuk meningkatkan sektor ekonomi kreatif.

Selain itu ada event yang akan rutin digelar setiap bulan yaitu Festival Lembah Ijen. Bahkan Banyuwangi Culture Everyday akan diadakan setiap hari agar para wisatawan dapat melihat seni budaya yang ada di Banyuwangi kapan pun mereka berkunjung.

Di event kelas internasional, sebut saja Banyuwangi International BMX, World Surf League Championship Tour, dan International Tour De Banyuwangi Ijen siap mengulang kesuksesan mendatangkan banyak wisatawan dari mancanegara.

Bagi anda yang mungkin tahun lalu belum sempat mengunjungi rangkaian Banyuwangi Festival, ada baiknya atur jadwal mulai dari sekarang agar tidak sampai ketinggalan event-event seru sepanjang tahun.



Inilah Jadwal Banyuwangi Festival 2020 yang berisi 123 Event



Banyuwangi Festival 2020 telah resmi diluncurkan pada hari Rabo, 8 Januari lalu di Balairiung Soesilo Soedarman, Jakarta. Diresmikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama Kusubandio dan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas.

Sepanjang tahun ini, Banyuwangi  akan dihiasi dengan 123 event. Lebih banyak dari tahun sebelumnya yang hanya 99 event.

Agenda tahunan ini memang telah digelar sejak tahun 2012. Salah satu tujuannya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat khususnya dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif. Dan terbukti bahwa di dalam agenda Banyuwangi Festival 2020 ini terdapat event hasil inisiatif dari sebagian warga .

Sebagian kegiatan masih mengangkat tema-tema yang masih banyak diminati terutama oleh kaum milenial. Mulai dari seni budaya, kuliner, sport tourism, industri kreatif, hingga potensi daerah.

Tahun ini telah disiapkan setidaknya ada 30 event yang baru. Seperti Jaranan Buto Milenial, Wongsorejo Corn Festival, Bluefire Ijen Chalenge, Kaliploso Horti Carnival, Women Cycling Chalenge, Banyuwangi Writers Festival, Banyuwangi International Geopark Walk.

jadwal-banyuwangi-festival-2020
Jadwal Banyuwangi Festival 2020
Sejumlah event yang masih rutin digelar setiap tahun diantaranya Banyuwangi Art Week, Gintangan Bamboo Festival, Tumpeng Sewu, Festival Toilet Bersih, Bangsring Underwater Festival, dll.

Demi meningkatkan usaha warung masyarakat dan mengangkat kuliner asli Banyuwangi, kembali akan diadakan dan bahkan lebih banyak dari tahun sebelumnya. Mulai dari Festival Pasar Wisata Kuliner, Banyuwangi Culinary Festival, Muncar Food Festival, Oling River Food, Alas Purwo Food Festival, Chocolate Food Festival, Festival Doyan Makan Ikan, Hingga Kuwung Culinary Festival.

Bagi Anda penggemar musik, nantikan Festival Musik Anak Negeri, Festival Musik Islam, Banyuwangi Agro Music Festival, Chocolate Jazz Festival, Student Jazz Festival, atau event yang paling banyak ditunggu yaitu Banyuwangi Jazz Festival.

Untuk berpergian dari Surabaya ke Banyuwangi, selalu gunakan layanan jasa kami --> Travel Banyuwangi - Surabaya PP

Beberapa event seperti Agribusiness Start-Up Competition, Festival Film Pendek, Festival Video Kreatif, Banyuwangi Painting & Photography Exhbition, dan sebuah event baru yaitu Decoration Vehicle telah diagendakan untuk meningkatkan sektor ekonomi kreatif.

Selain itu ada event yang akan rutin digelar setiap bulan yaitu Festival Lembah Ijen. Bahkan Banyuwangi Culture Everyday akan diadakan setiap hari agar para wisatawan dapat melihat seni budaya yang ada di Banyuwangi kapan pun mereka berkunjung.

Di event kelas internasional, sebut saja Banyuwangi International BMX, World Surf League Championship Tour, dan International Tour De Banyuwangi Ijen siap mengulang kesuksesan mendatangkan banyak wisatawan dari mancanegara.

Bagi anda yang mungkin tahun lalu belum sempat mengunjungi rangkaian Banyuwangi Festival, ada baiknya atur jadwal mulai dari sekarang agar tidak sampai ketinggalan event-event seru sepanjang tahun.